Cara Mengetahui Kecantikan Wanita Bercadar Paling Valid

Sebenarnya gimana sih mengetahui kecantikan wanita bercadar? mungkin pertanyaan ini sempat terbersit di benak pembaca. Wajar saja pertanyaan itu muncul, terlebih di kalangan lelaki yang sedang bingung mencari jodoh.

Pengeeeen sih punya istri wanita bercadar, tetapi bagaimana cara mengetahui fisiknya? Kan fisik juga jadi pertimbangan lelaki dan itu wajar saja karena memang fitrahnya demikian.

Nah, bagi teman-teman yang sedang menjalani proses taaruf dengan wanita bercadar, tulisan ini mudah-mudahan bisa membantu. Setidaknya teman-teman bisa menebak lewat bagian-bagian dzahirnya.

Bagi yang sedang tidak taaruf juga mungkin penting, ya itung-itung untuk bekal lah..hehe

Cara Mengetahui Fisik Wanita Bercadar

Umumnya wanita bercadar menggunakan pakian warna hitam. Nah cadar itu sendiri variannya berbeda-beda. Ada yang all out semua wajah tertutup kecuali bagian mata. Itu pun kecil sekali lubangnya.

Ada juga yang menggunakan cadar sampe atas hidung saja sehingga bola mata dan alisnya masih terlihat.

Kendati demikian, kita bisa menggunakan pendekatan yang sama untuk mengetahui fisiknya. Sebelum mengetahui lebih detail, pembaca harus janji sama saya ya, please,,,,

tulisan ini jangan dikasih tahu ke akhwat-akhwat ya. hiiikkks….rahasia kita ajah. Berikut caranya yang paling jitu :

1. Perhatikan Bola Matanya

fisik wanita bercadar

Meski tidak berkorelasi secara pasti, tetapi mata adalah simbol kecantikan. Berdasarkan pengamatan kk dari seribu satu wanita, survey membuktikan bahwa wanita cantik memiliki bola mata yang indah.

Lantas seperti apa bola mata yang indah itu?

Teman-teman sering nggak sih nonton film? Kalau sering, kira-kira mata yang indah itu seperti mata para pemeran utamanya. Kalau orang barat, mungkin bisa dilihat dari aspek warnanya, ada yang biru ada juga yang cokelat.

BACA :  Manfaat Jamu Nanas Merah untuk Normalisasi Siklus Haid [INFO VALID]

Nah kalau orang asia, sobat bisa perhatikan bentuknya, yang bagus itu yang tidak besar dan juga tidak kecil banget. Ditambah lagi bagian sekitar mata tidak seperti mata ikan yang ada katupnya.

Selain itu, mata yang indah juga dapat diketahui melalui binarnya. Tahu binar? Yups, kecerahan mata alias warnanya putih ceria.

Adapun mata yang memiliki warna gelap, redup, tidak berbinar, biasanya mereka pernah punya masalah di masa lalu yang membuatnya menyesal.

Di samping itu, alis juga patut diperhitungkan. Sepanjang pengetahuan min, alis yang lembut, kecil dan Panjang sering berkorelasi dengan kecantikan.

Atau alis yang pertemuan kedua ujungnya berukuran besar, kemudian semakin ke arah telinga semakin mengekecil. Contohnya seperti alis Mulan Jamela. Nah, kalo wanita bercadar alisnya begitu, biasanya fisiknya bagus.

Adapun alis yang jarang-jarang atau tebal banget, biasanya fisiknya seperti wanita kebanyakan, biasa-biasa saja.

Bulu mata juga patut diperhatikan, kalau teman-teman bisa melihatnya, carilah yang bulu matanya Panjang dan meliuk ke atas. Wanita yang punya bulu mata sepeti ini biasanya bibirnya tipis, manis dan giginya kecil-kecil.

2. Perhatikan Tinggi Tubuhnya

wanita bercadar

Fisik wanita bercadar juga bisa ditebak dari sisi ideal atau tidaknya tinggi tubuh. Kalau ukurannya pendek dengan badan yang sedikit gemuk (baca:bulat) biasanya tidak terlalu cantik.

Tapi kalo tingginya ideal dengan porsi tubuh yang tidak gemuk dan juga tidak kurus, biasanya punya korelasi dengan kecantikan.

3. Perhatikan Kaki

wanita bercadar

Kaki termasuk aurat sehingga teman-teman tidak boleh melihatnya secara langsung tanpa kain penutup. So, untuk mengetahuinya teman-teman bisa perkirakan dari bentuknya ketika ia menggunakan sepatu atau kaos kaki.

Kalau kakinya besar, mungkin fisiknya biasa aja. Tetapi kalo kakinya kecil, apalagi jarinya sedikit Panjang, kemungkinan wanita tersebut cantik.

BACA :  Tips Awet Muda untuk Wanita | Praktis & Santuy Banged

Oya, ukuran bentuk antar kaki ke lutut juga bisa berkorelasi dengan kecantikan. Kalo betisnya gendut dan pendek, mungkin biasa aja. Tapi kalo bentuknya sedang dan tinggi, kemungkinan bagus.

hanya saja bagian ini nggk bisa sobat lihat.

4. Perhatikan Cara Berbicara

fisik wanita bercadar

Wanita yang cantik, apalagi pintar dan shalihah, ia akan menjaga wibawanya terutama ketika berbicara. Ia tidak akan teriak ketika memanggil seseorang dan ia juga tidak akan memaki ketika orang lain salah.

Tutur katanya tidak kotor dan sedikit sekali berbicara.

Jika teman-teman menemukan yang seperti ini, min berkeyakinan ia memiliki paras yang cantik. Hanya saja teman-teman juga patut mengetahui prestasinya agar kita bisa membedakan mana yang diamnya emas dan mana yang diamnya bukan emas.

Oya, suara juga bisa berpengaruh. Maksudnya kalo akhwat tersebut memiki kefasihan dalam menyebut huruf-huruf tertentu, mungkin ia cantik. Huruf-huruf itu misalnya tsa, sha, dhadh, tha, ‘ain, Sya, dan Alif.

5. Bentuk Hidung

fisik wanita bercadar

Kalu hidung, teman-teman bisa dengan mudah menebaknya. Sebab hidung ini memiliki bentuk menonjol sehingga ketika wanita menggunakan cadar, tonjolannya akan tetap terlihat.

Nah, kalo tonjolannya mancung , kemungkinan ia cantik. Kalo tonjolannya sama sekali tidak terlihat, hmm patut dipertimbangkan.

Meski demikian, tidak semua hidung yang tidak mancung itu tidak cantik. Sebab umumnya orang Indonesia memiliki hidung biasa saja. tetapi toh tetap cantik. So, bagian ini jangan terlalu serius.

6. Kerapihan Pakaian

wanita bercadar

Sepanjang pengamatan min, wanita cantik itu selaluuuuuu memperhatikan penampilan. Mereka enggan menggunakan pakaian kusut dan warna yang tidak nyambung.

Maksudnya, mereka akan senantiasa melihat apakah warna kerudung dengan jilbab sudah nyambung atau tidak. Kalau tidak nyambung, mereka tak akan memakainya.

BACA :  10 Make Up Murah Berkualitas Brand Lokal untuk Millenial & Generasi Alfa

Misalnya warna merah terang dengan cokelat, menurut min ini kurang enak dipandang.

Selain itu, kualitas pakaian juga bisa berkorelasi. Hanya saja ini berkaitan dengan sikap elegan seseorang.

Biasanya, wanita berwibawa akan berusaha menggunakan kualitas pakian terbaik bukan yang bolong-bolong apalagi yang sudah luntur warnanya.

7. Pengetahuan

wanita bercadar

Dari point satu sampai enam, mungkin saja menguntungkan. Tetapi kurang afdhal kalo aspek pengetahuan ini diabaikan.

Karena itu, sebaiknya teman-teman juga memperhatikan aspek ini. maksudnya apakah ia punya pengetahuan yang baik dan benar atau tidak?

Jejak menuntut ilmu juga patut diketahui. Boleh lah teman-teman kepo-kepoin melalui teman terdekatnya, cari info di mana saja ia menuntut ilmu dan bagaimana ghirah menuntutnya.

Klo bisa, cari nilai ujiannya. Kalo semuanya bernilai A, wah…menurut min wanita tersebut sangat berkualitas dan layak dijadikan ibu bagi anak-anak sobat.

Pengetahuan yang dimaksud adalah pengetahuan agama. Bukan pengetahuan keduniaan. Sebab, pengetahuan keduniaan bisa saja tidak terlampau berkorelasi dengan keimanan.

Hal ini berbeda dengan pengetahuan agama, pasti berkorelasi dengan akidah.

Selain itu, keimanan juga berkorelasi dengan tindakan sehingga sikap kesehariannya akan mencerminkan agamanya. Pokoknya insyaAllah shalihah.

Karenanya tak heran jika nabi kita pernah bersabda ketika memberikan tips memilih istri, “fadfar bidzatid din, taribat yadak” yang artinya “pertimbangkanlah agamanya, kau akan beruntung”

Demikian tips dan trik mengetahui kecantikan wanita bercadar. semoga bermanfaat ya. oya, tentu saja ini hanya versi min….kalau teman-teman tidak setuju juga nggk apa-apa.

Jangan tanyakan dalilnya ya, coz min hanya mengambil kesimpulan dari pengamatan ajah. Kalo ada yang mau ditanyakan, silahkan tulis di kolom komentar. Syukron jazakumullah khairon!

BACA : Tips Perawatan Rambut Berhijab Paling Afdhal

No Responses

Leave a Reply


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.