10 Cara Mengusir Kecoa Paling Efektif dan Efisien [AMPUH]

Cara Mengusir Kecoa – Kecoa memang bikin greget, apalagi kalau lagi makan tiba-tiba hinggap di depan kita, rasanya ingin segera membantai hingga musnah.

Tapi apalah daya, makhluk yang dikenal jorok ini ternyata bukanlah seekor. Biasanya mereka memiliki sarang di rumah kita sehingga meskipun seekor kecoa berhasil dibunuh, akan datang kecoa-kecoa lainnya.

Kecoa sangat mengganggu harmonisasi kehidupan rumah tangga. Oleh karenanya harus ada upaya untuk mengusir mereka.

Cara Mengusir Kecoa Paling Efektif dan Efisien

Nah, untuk memenuhi rasa gereget dan kesal yang diakibatkan kecoa ini, kami ingin berbagi tips jitu cara mengusir kecoa di rumah sekaligus cara membantainya agar mereka kapok. Cara cara ini terbilang efektif dan efisien.

Dikatakan efektif karena tepat sasaran dan dikatakan efisien karena berbiaya murah alias hemat. Cara-cara itu kami uraikan sebagai berikut;

1. Menggunakan daun salam 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Bagi anda yang suka makan nasi uduk tentu tahu daun ini, sebab biasanya terlihat didalamnya. Daun ini juga menjadi pelengkap bumbu masakan yang membuatnya familiar di kalangan ibu-ibu.

Nah, daun yang mudah ditemui di tukang sayuran ini ternyata disamping sebagai bumbu masakan dapat digunakan juga untuk mengusir kecoa.

Caranya cukup sederhana, anda tinggal memantau lubang-lubang atau pecahan-pecahan tembok yang menjadi jalur dan transit kecoa, lalu ikat beberapa daun salam dan letakan di tempat tersebut.

BACA :  212 Manfaat Ganggang Biru Suplemen Kaya Nutrisi

Dijamin kecoa akan akan lari tunggang langgang.

2. Menggunakan kapur barus 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Cara ini juga terbilang efektif dan efisien. Caranya sama dengan di atas. Taburkan kapur barus di terminal-terminal kecoa, mereka akan bubar dengan sendirinya.

Oya, hati-hati dengan kapur ini. Jangan sampai anak anda mengiranya permen sehingga tertarik untuk di makan. 😊

3. Menggunakan pemutih 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Pemutih sangat gampang didapat. Anda beli di warung tetangga saja pasti ada. Ya, pemutih merupakan jenis desinfektan yang lumrah ada di rumah.

Disamping befungsi mengusir noda di baju, ternyata bisa juga mengusir kecoa.

Caranya juga sangat gampang. Anda cukup mencampurkan pemutih dengan air dalam bak, kemudian siramkan begitu saja di kamar mandi.

Maka kecoa-kecoa yang berada di dalam pipa akan lari tunggang langgang dan tidak berani mendekat kembali.

4. Menggunakan Larutan amonia 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Campurkan larutan ammonia dengan air lalu siramkan ke pipa atau tempat-tempat ngegosifnya kecoa. Yakin dah mereka akan kabur.

5. Menggunakan cairan lemon

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Lemon memiliki sifat pathogenic yaitu mencegah kuman dan bakteri. Karena itu lemon juga bisa mengusir kecoa. Caranya campurkan perasan lemon ke dalam air yang akan digunakan untuk mengepel lantai.

Dengan begitu kecoa tak akan berani unjuk gigi. Mereka akan hijrah mencari tempat lain.

6. Menggunakan timun 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Seperti cara-cara sebelumnya, cara ini juga terbilang efektif dan efisien. Anda cukup meletakan potongan-potongan timun di tempat munculnya kecoa. Lihat hasilnya.

Mereka tak berani lagi busungkan dada alias kabur tunggang langgang.

7. Menggunakan larutan sabun 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Sebakda nyuci, manfaatkan air sabun bekas bilasan itu untuk meracuni kecoa. Semprotkan atau taburkan di Lorong-lorong tempat persembunyian mereka niscaya hidung mereka akan tersumbat sehingga mengalami sesak nafas yang membuat mereka koit.

BACA :  1001 Manfaat Minyak Bulus untuk Kecantikan Wanita

8. Menggunakan obat pembunuh nyamuk 

cara usir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Bagi anda yang dirumahnya terdapat obat semprot nyamuk, kali ini anda bisa gunakan untuk semprot kecoa.

Tapi ingat, sebaiknya bukan menyemprot satu kecoa yang tiba-tiba hinggap di meja makan, melainkan untuk menyemprot markas persembunyian mereka.

Tentu, anda harus lacak dulu letak keberadaan markasnya. Semprotkan di situ, mereka akan binasa Bersama telor-telor dan bibit-bibitnya.

9. Menggunakan campuran bawang putih, bawang Bombay dan lada.

cara mengusir kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Campur ketiga logistic ini dengan air satu liter. Tentu anda harus menumbuknya terlebih dahulu agar mudah diaduk. Boleh juga ditambah air sabun.

Lalu cairan ini anda semprotkan ke tempat persembunyian mereka atau bisa juga dicampur dengan air pel lantai. Cara ini diyakini dapat mengusir mereka hingga lari terbirit-birit.

10. Menggunakan jebakan 

cara membasmi kecoa di rumah paling efektif dan efisien

Caranya cukup sederhana, sediakan botol aqua yang besar lalu potong bagian sebelum tutupnya. Kemudian is makanan di dalamnya lalu tutup kembali botol tersebut dengan potongan aqua secara terbalik.

Letakan di dapur atau di tempat-tempat negosifnya kecoa. Lihat hasilnya di pagi hari. Tinggal anda bantai saja kecoa-kecoa tersebut.

Demikian 10 cara mengusir kecoa paling efektif dan efisien. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat. Oya jika sudah berhasil dan kecoa tidak berani show lagi di rumah anda,

tugas selanjutnya anda harus menjaga kebersihan rumah anda agar kecoa tidak berani lagi mengganggu harmonisasi kehidupan anda.

Leave a Reply


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.